Dalam rangka menampung masukan serta pengaduan terhadap layanan BPS Kota Gorontalo, silahkan laporkan pengaduan anda melalui TAUTAN INI Terima Kasih
Rapat Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kota Gorontalo Tahun 2025-2029
24 Maret 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya
Rabu, 19 Februari 2025, Kepala BPS Kota Gorontalo, Ibu Sri Dewi Monoarfa menghadiri Rapat Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Gorontalo Tahun 2025-2029 yang bertempat di Kantor Badan Perencanaan, Penelitian, dan Pengembangan (Bapppeda) Kota Gorontalo. Beliau menyampaikan indikator makro di Kota Gorontalo yang dihasilkan oleh BPS. Indikator makro ini sangat penting sebagai dasar penentuan kebijakan atau target-target makro untuk kesejahteraan masyarakat di Kota Gorontalo.